Piala AFF 2018 - Ada Tuah Feng Shui Dalam Kelolosan Vietnam ke Final

By Bagas Reza Murti - Kamis, 6 Desember 2018 | 22:21 WIB
Suka cita pemain timnas Vietnam merayakan gol ke gawang timnas Filipina pada semifinal pertama Piala AFF 2018 di Stadion Panaad, Bacolod City, 2 Desember 2018. ( twitter.com/affsuzukicup )

Feng Shui sendiri merupakan pengetahuan tentang strategi penempatan dan merancang demi menciptakan keselarasan dengan bumi. Ilmu asal China ini umumnya digunakan untuk membangun rumah dan penempatan perabotan.

Kini berkat Feng Shui tersebut, Vietnam mengakhiri kutukan semifinal Piala AFF di Stadion My Dinh.

(Baca Juga: Dampingi Timnya di Final Liga 2 2018, Pakaian Seto Nurdiantoro Jadi Sorotan)

Vietnam lolos ke final Piala AFF 2018 dan menantang Malaysia dalam dua leg yakni pada Selasa(11/12/2018) dan Sabtu (15/12/2018).

Pembuktian tuah Feng Shui Stadion My Dinh masih akan berlanjut pada Sabtu (15/12/2018) saat Vietnam menjamu Malaysia di leg kedua partai final Piala AFF 2018.