MotoGP Inggris 2017 - Sekarang, Bagaimana Valentino Rossi?

By Ignatius Wijayatmo - Kamis, 24 Agustus 2017 | 06:21 WIB
Valentino Rossi pada sesi pre-race di MotoGP Austria, Sabtu (12/8/2017) (GIGI SOLDANO/TWITTER)

Tinggal tujuh seri lagi terhitung dari GP Inggris, MotoGP akan menyelesaikan semua seri akan tetapi Valentino Rossi semakin tertinggal jauh dengan pemuncak klasemen sementara.

Hal ini karena sejak GP Austria Rossi sekarang berada di peringkat empat klasemen sementara dengan 141 poin.

Tertinggal 33 poin dari Marq Marquez yang mengumpulkan 174 poin.

"Perburuan gelar juara dunia ini sulit karena ketika ada celah di klasemen sementara, kami sedang mengalami kesulitan," kata Rossi.

Bahkan ia tidak berminat ketika ditanya tentang gelar juara dunia ke-10.

Baca Juga: MotoGP GP Inggris 2017 - Valentino Rossi Akan Memecahkan Rekor Ketika Balapan di GP Inggris 2017

"Pada berbagai kasus, bukan hal yang tepat membicarakan kejuaraan ketika anda finis ketujuh,"

"Pertama, anda harus fokus untuk lebih kompetitif," ujar pebalap dengan nomor motor 46 tersebut.

Padahal sahabat Valentino Rossi, Alessio Salucci, mengatakan bahwa Rossi masih memikirkan gelar ke-10.

Sahabat yang sering terlihat di pit lane itu mengatakan bahwa Rossi sering berlatih 10 jam sehari dan melihat video balapan.