Rahasia Valentino Rossi Masih Bisa Bersaing di MotoGP Menurut Jorge Lorenzo

By Samsul Ngarifin - Jumat, 15 September 2017 | 03:54 WIB
Pebalap tim Ducati, Jorge Lorenzo, saat MotoGP Austria, Minggu (13/8/2017). (MOTORSPORT.COM)

Pebalap tim Ducati, Jorge Lorenzo, mengaku mengetahui rahasia Valentino Rossi tetap bisa bersaing meski sudah berumur 38 tahun.

Sebelum mengalami cedera karena kecelakaan saat latihan enduro, Valentino Rossi masih mampu bersaing di kejuaraan.

Valentino Rossi masih mampu membuktikan bisa bersaing dengan Marc Marquez, Maverick Vinales, dan Andrea Dovizioso pada 12 seri MotoGP.

"Keuntungan Valentino Rossi adalah dia sangat tinggi dan lengan serta jarinya sangat panjang, itu membantu dia, bahkan ketika dia bukan yang terkuat," kata Jorge Lorenzo seperti dikutip BolaSport.com dari Speedweek.

Jorge Lorenzo sendiri pernah satu tim dengan Valentino Rossi sewaktu di Yamaha pada tahun 2008-2010 dan 2013-2016.

Baca Juga:

"Tinggi tubuhnya membuatnya lebih mudah baginya untuk menggerakan motornya,"

"Ini tidak membuatnya merasa sangat lelah. Jika ukuran tubuhnya lebih kecil akan menderita lebih banyak saat mengendarai motor," kata Lorenzo.

Selain itu, Jorge Lorenzo menyebut motor Yamaha lebih bersahabat dibanding dengan motor Ducati.

"Itu adalah berita baiknya, motor Yamaha memiliki keuntungan karena mudah dan bersahabat. Ini juga membantunya. Tapi tentu saja ini adalah prestasi yang bagus untuk menjaga level begitu lama," ujar Lorenzo.