Inilah Kata-kata Franco Morbidelli yang Patut Dicontoh

By Ignatius Wijayatmo - Jumat, 6 Oktober 2017 | 23:30 WIB
Valentino Rossi (kiri) dan Franco Morbidelli (kanan) (Automotonews.gr‏)

Franco Morbidelli, memutuskan untuk naik kelas MotoGP 2018 setelah tampil bagus di balapan Moto2.

Franco Morbidelli saat ini memimpin klasemen sementara dengan 248 poin.

Pebalap Italia itu mengungguli Thomas Luthi yang berada di posisi kedua dengan 227 poin.

Selanjutnya pada musim depan Morbidelli akan naik kelas MotoGP dan bergabung dengan Marc VDS.

Franco Morbidelli pun sempat bercerita jika menyukai olahraga.

"Saya suka olahraga jadi ketika saya tidak mengikuti motor, dan saya tidak mengikuti Formula 1 atau saya tidak mengikuti Superbikes Inggris. Saya mengikuti bola basket, sepak bola, dan berenang. Apa pun itu jika ada di televisi. Persaingan. Saya suka kompetisi," kata Morbidelli.

(Baca Juga: Max Biaggi Masih Terkenang dengan Kesuksesannya di Kelas 250cc )

Selain itu Franco Morbidelli juga mengatakan jika orang-orang disekitarnya serta pengalaman mampu membantunya untuk berkembang.

Franco Morbidelli juga sempat menceritakan karier pertamanya di Moto2 2014.

Tahun itu Morbidelli mencetak sepuluh besar pertama di Sirkuit Sachenring.