Satu Seri Balap Lagi, Aprilia akan Seperti Honda dan Ducati

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 16 Mei 2018 | 07:23 WIB
RS-GP Motor Baru untuk Tim Aprilia Racing di musim yang Baru (DOK.MOTOGP)

Walaupun sering dianggap remeh pada ajang MotoGP, Aprilia akan mewujudkan gagasan berani mereka dan mengikuti jejak Ducati dan Honda.

Setelah melakukan pengujian pada swing arm berbahan serat karbon sejak Maret lalu, tim pabrikan asal Noale itu akan mulai menggunakannya pada seri balap berikutnya.

Seperti dikutip BolaSport.com dari Crash, Aprilia akan mulai menyediakan motor Aprilia RS-GP dengan swing arm serat karbon pada seri balap MotoGP Prancis atau MotoGP Italia.

Perubahan itu pun sudah mendapat lampu hijau dari salah satu pebalap mereka, Aleix Espargaro.

Espargaro sebelumnya telah menguji coba komponen tersebut ketika melakukan tes pada sepanjang akhir pekan kemarin.

(Baca Juga: Bos Ducati: Sejujurnya, Jorge Lorenzo Lebih Baik daripada Valentino Rossi)

Pebalap berkebangsaan Spanyol itu bahkan semakin bersemangat untuk memberikan usaha sepenuh hati agar bisa finis di posisi tiga besar.

"Saya tidak peduli dengan layout trek atau negara yang kami kunjungi, saya akan memberikan satu juta persen pada balapan berikutnya agar bisa membawa motornya ke atas podium," ujar Espargaro.

Sementara itu, langkah Aprilia tersebut membuat mereka menjadi tim pabrikan ketiga di MotoGP yang menggunakan swing arm serat karbon.

Ducati sudah menggunakan swing arm serat karbon di sejak 2009. Adapun Honda baru menggunakannya pada awal musim ini.