Hasil FP2 MotoGP Prancis 2018 - Dapat Kontrak Baru, Andrea Dovizioso Langsung Unjuk Gigi Sebagai yang Tercepat

By Doddy Wiratama - Jumat, 18 Mei 2018 | 20:00 WIB
Aksi Andrea Dovizioso (Ducati) saat tampil pada sesi latihan bebas MotoGP Argentina 2018 yang digelar pada Jumat (6/4/2018). ( DOK. DUCATI )

Sementara itu, Andrea Dovizioso yang baru saja memperpanjang kontrak bersama Ducati juga berhasil mempertajam catatan waktu dan menempatkan dirinya pada peringkat dua.

Pada sisi lain, sesi FP2 ini juga dimanfaatkan oleh Dani Pedrosa (Repsol Honda) untuk mencoba fairing baru pada motornya.

FP2 menyisakan tiga menit, para pebalap MotoGP pun mulai berlomba-lomba mencatatkan waktu tercepat.

Hal itu salah satunya dibuktikan saat Johann Zarco (Yamaha Tech3) berhasil mencatatkan waktu tercepat sebelum langsung digusur oleh Andrea Dovizioso.

Bahkan, Dovizioso juga berhasil mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 31,936 detik dan bertahan hingga sesi berakhir.

Sedangkan pebalap tercepat kedua dan ketiga pada FP2 MotoGP Prancis 2018 secara berturut-turut ditempati oleh Marc Marquez dan Valentino Rossi.

Dilansir BolaSport.com, berikut hasil lengkap sesi FP2 MotoGP Prancis 2018:

Pos. Pebalap Tim Waktu
1 Andrea DOVIZIOSO Ducati Team 1'31.936
2 Marc MARQUEZ Repsol Honda Team 1'32.104
3 Valentino ROSSI Movistar Yamaha MotoGP 1'32.179
4 Maverick VIÑALES Movistar Yamaha MotoGP 1'32.204
5 Johann ZARCO Monster Yamaha Tech 3 1'32.279
6 Jack MILLER Alma Pramac Racing 1'32.302
7 Pol ESPARGARO Red Bull KTM Factory Racing 1'32.414
8 Dani PEDROSA Repsol Honda Team 1'32.466
9 Aleix ESPARGARO Aprilia Racing Team Gresini 1'32.572
10 Jorge LORENZO Ducati Team 1'32.576
11 Cal CRUTCHLOW LCR Honda CASTROL 1'32.586
12 Tito RABAT Reale Avintia Racing 1'32.617
13 Danilo PETRUCCI Alma Pramac Racing 1'32.647
14 Andrea IANNONE Team SUZUKI ECSTAR 1'32.752
15 Alex RINS Team SUZUKI ECSTAR 1'32.803
16 Alvaro BAUTISTA Angel Nieto Team 1'32.851
17 Takaaki NAKAGAMI LCR Honda IDEMITSU 1'33.072
18 Bradley SMITH Red Bull KTM Factory Racing 1'33.318
19 Hafizh SYAHRIN Monster Yamaha Tech 3 1'33.435
20 Franco MORBIDELLI EG 0,0 Marc VDS 1'33.667
21 Scott REDDING Aprilia Racing Team Gresini 1'33.830
22 Karel ABRAHAM Angel Nieto Team 1'33.942
23 Thomas LUTHI EG 0,0 Marc VDS 1'34.089
24 Xavier SIMEON Reale Avintia Racing 1'34.311

Sementara itu, sesi balapan MotoGP Prancis 2018 baru akan digelar pada Minggu (20/5/2018) mulai pukul 19.00 WIB.

Namun sebelumnya, semua pebalap MotoGP akan melalui sesi FP3, 4, dan Kualifikasi terlebih dahulu pada Sabtu (19/5/2018).