Gagal Finis di Italia, Begini Cerita Jack Miller Tentang Insiden yang Dialaminya

By Akbar Rosidianto - Selasa, 5 Juni 2018 | 13:40 WIB
Jack Miller (kanan) berbicara dalam konferensi pers di Austin, Amerika Serikat, Kamis (19/4/2018) waktu setempat. (AUTOSPORT.COM)

Jack Miller pantas untuk kecewa, pasalnya dia yakin mampu bertarung melawan barisan terdepan pada balapan tersebut.

"Saya merasa bisa bertarung untuk podium. Insiden itu sangat mengecewakan," ucap Jack Miller.

Gagal finis di MotoGP Italia 2018, membuat Miller pulang dengan tangan hampa dari Negeri Pizza.

Hasil itu membuat Jack Miller tetap mengoleksi 49 poin sepanjang musim ini dan bertengger di peringkat sembilan klasemen sementara kejuaraan dunia pebalap MotoGP 2018.