Jorge Lorenzo Menyesal Tinggalkan Ducati untuk Gabung Repsol Honda?

By Bayu Nur Cahyo - Sabtu, 23 Juni 2018 | 09:16 WIB
Pebalap Ducati, Jorge Lorenzo, merayakan keberhasilannya mendapat posisi start kedua pada kualifikasi MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Italia, Sabtu (2/6/2018). (DOK. DUCATI MOTOR)

Terkait pilihannya pergi saat menjalani momen yang lagi bagus-bagusnya, Lorenzo memberikan komentarnya.

"Setiap orang tentu ingin mengubah segala hal yang terjadi di masa lalu, namun itu tidak mungkin terjadi," kata Lorenzo yang dilansir BolaSport.com dari Speedweek.

Lebih lanjut, ketika ditanya apakah dia menyesal sudah meninggalkan tim Ducati meski memiliki momentum yang bagus, Lorenzo mengungkapkan komentarnya.

(Baca juga: Marc Marquez: Saya Harus Segera Hentikan Jorge Lorenzo)

"Masa lalu adalah masa lalu, itulah kenapa Anda harus fokus ke masa depan dan fokus kepada apa yang Anda inginkan," ujar Lorenzo.

"Kadang pilihan itu membuat saya sedih karena saya harus pergi dari sebuah tim yang kompetitif seperti Ducati, namun hidup adalah sebuah pilihan dan saya ingin pergi dengan senyuman di wajah saya," tambah dia memungkasi.

Jorge Lorenzo masih akan menjadi pebalap Ducati setidaknya hingga musim 2018 ini berakhir.

Maka, Jorge Lorenzo masih punya kesempatan untuk meraih gelar bersama tim asal Italia itu.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on