MotoGP Rep Ceska - Valentino Rossi Tak Senang dengan Hasil FP1 dan FP2

By Bayu Nur Cahyo - Sabtu, 4 Agustus 2018 | 13:21 WIB
Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, tengah bersiap sesaat sebelum mengikut sesi uji coba MotoGP 2018 yang berlangsung di Catalunya, Spanyol, Senin (18/6/2018). ( twitter.com/YamahaMotoGP )

Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengomentari hasil yang diraihnya pada dua sesi latihan bebas MotoGP Republik Ceska yang berlangsung pada hari Jumat (3/8/2018).

Menurut The Doctor, dua sesi pertama dari rangkaian seri balap MotoGP Republik Ceska tersebut merupakan sesi yang sulit.

"Hari kemarin dengan jelas adalah sebuah hari yang sulit," kata Rossi yang dilansir BolaSport.com dari Speedweek.

Ternyata Valentino Rossi mengeluhkan tentang kondisi lintasan di Sirkuit Brno yang menjadi tempat gelaran seri balap ke-10 MotoGP 2018.

"Kondisi suhu aspal saat itu adalah lebih dari 50 derajat yang membuat sulit untuk mengatur (motornya)," ujar Rossi.

"Sangat sulit untuk menggerakkan motor sampai batasnya, meskipun saya sempat mendapat posisi kelima di FP1," tutur dia menambahkan.

Pebalap berusia 39 tahun tersebut juga mengungkapkan bahwa saat itu dia mendapat masalah pada bagian depan motornya.

"Saya belum mendapat feeling yang  bagus sejauh ini, khususnya di bagian depan, kami masih punya beberapa pekerjaan yang haraus diselesaikan lagi," ucap Rossi.

(Baca juga: Soal Situasi Panas Dovi Vs Lorenzo, Bos Ducati Bela Andrea Dovizioso?)