Momen Unik MotoGP 2018, Start Aneh Jack Miller di Argentina Jadi Sorotan

By Doddy Wiratama - Minggu, 30 Desember 2018 | 18:45 WIB
Jack Miller memimpin start MotoGP Argentina 2018 yang digelar di Sirkuit Autodromo Termas de Rio Hondo, Argentina, Minggu (8/4/2018). (INSTAGRAM.COM/MOTOGP )

 Berbagai peristiwa menarik tersaji sepanjang gelaran MotoGP 2018 di mana salah satunya terjadi pada seri kedua yang berlangsung di Argentina.

Sesi balapan MotoGP Argentina yang berlangsung pada 8 April 2018 bakal diingat lantaran kejadian start yang menghebohkan dan aneh.

Pasalnya, pada balapan itu ada satu pebalap yang start sendirian di depan sedangkan 23 rider lainnya mundur lima grid.

Adalah Jack Miller, pembalap Alma Pramac Racing, menempati start terdepan kemudian ada jeda sekitar 5 baris baru diisi pembalap lainnya.

Sejatinya, Jack Miller benar-benar mendapat keuntungan jarak start yang cukup jauh.

Hal itu terjadi karena jelang start MotoGP Argentina kondisi trek basah tetapi cuaca sudah tidak turun hujan.

Seluruh pebalap mulanya memilih setting-an ban basah untuk menghadapi sesi balapan MotoGP Argentina.

(Baca Juga: Andrea Dovizioso Percaya Pengalaman Musim Lalu Buat Ducati Semakin Kuat)

Namun ternyata dari seluruh kontestan memilih setting ban basah hanya Jack Miller yang ambil keputusan memakai setting ban kering, alias pakai ban slick.