Tuntaskan Perlawanan Vietnam, Aprilia Manganang Cs Bakal Perebutkan Posisi 5 di Kejuaraan Klub Voli 2018

By Any Hidayati - Selasa, 17 Juli 2018 | 16:00 WIB
Tim nasional voli putri Indonesia yang menamakan diri Tim Garuda ketika berlaga pada Asian Women's Club Volleyball Championship 2018 di Oskemen, Kazakhstan. (asianvolleyball.net)

(Baca Juga: Pelatih asal Indonesia Akan jadi Arsitek Ganda Putra Malaysia)

Asian Women's Club Volleyball Championship 2018 diikuti oleh sembilan klub dan mulai bergulir sejak Rabu (11/7/2018) di Oskemen, Kazakhstan.

Bagi tim voli putri Indonesia, turnamen ini menjadi salah satu ajang pemanasan jelang Asian Games 2018 Agustus mendatang.

Cabng olahraga bola voli Asian Games 2018 berlangsung pada 19 Agustus hingga 1 September 2018 dan dijadwalkan berlangsung di Tennis Indoor Senayan atau Jakarta Convention Center, Jakarta.