Wow, Neymar Punya 2 Rekan Setim Muda dan Berbahaya!

By Septian Tambunan - Sabtu, 26 Agustus 2017 | 04:59 WIB
Gelandang Paris Saint-Germain, Adrien Rabiot, melakukan selebrasi bersama Presnel Kimpembe, seusai membobol Toulouse dalam laga Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Paris, pada 20 Agustus 2017. (BERTRAND GUAY/AFP)

Paris Saint-Germain terus menuai kemenangan. Teranyar, mereka mengempaskan Saint-Etienne 3-0 dalam laga Liga Prancis di Stadion Parc des Princes, Paris, Jumat (25/8/2017).

Gol Paris Saint-Germain dicetak oleh Edinson Cavani (menit ke-20, 89') dan Thiago Motta (51').

Meski tidak mencetak gol, Neymar tetap pantas mendapat kredit.

Baca Juga: Juergen Klopp: Ya Tuhan..

Dia merupakan kreator awal dari gol-gol Les Parisiens.

Namun, ada dua pemain muda PSG berusia 22 tahun yang juga berhasil menyedot perhatian dalam duel kontra Saint-Etienne.

Mereka adalah gelandang Adrien Rabiot dan bek tengah Presnel Kimpembe.

Kedua jebolan akademi PSG ini tampil memikat di posisinya masing-masing.

Rabiot sukses melepaskan 99 operan tepat sasaran dari 103 upaya.

Artinya, sebanyak 96 persen operan dia selalu menemui kawan.

Baca Juga: H-1 Sebelum Pensiun, Wayne Rooney Hubungi Jose Mourinho, Apa yang Dikatakan?

Selain itu, Rabiot juga mampu menciptakan tiga peluang.

Adapun Kimpembe berhasil mengirimkan 100 persen operan tepat sasaran dari 43 usaha.

Dia juga menorehkan dua tekel sukses, dua sapuan, dan satu intersep.

Pelatih Unai Emery sepertinya mulai menemukan kerangka masa depan Les Parisiens.