6 Tim dengan Benteng Pertahanan Terkuat di Eropa, Nomor 1 Lain dari yang Lain!

By Septian Tambunan - Senin, 25 September 2017 | 21:42 WIB
Kiper Manchester United, David De Gea, beraksi dalam laga Liga Inggris kontra Southampton di Stadion St. Mary's, Southampton, pada 23 September 2017. (GLYN KIRK/AFP)

Pertahanan yang solid menjadi salah satu aspek penting dalam perburuan gelar juara. Ada enam klub yang memiliki keunggulan hal itu di Eropa musim ini.

Klub-klub kandidat juara pun biasanya memiliki jantung pertahanan bak benteng yang kokoh sehingga sulit ditembus lawan.

Seperti dilansir BolaSport.com dari Squawka, berikut ini enam tim yang paling sedikit kebobolan di lima liga top Eropa berkat kemampuan brilian lini belakangnya:

6. Manchester United


Bek Manchester United, Phil Jones (kanan), berduel dengan gelandang Everton, Tom Davies, dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 17 September 2017.(OLI SCARFF/AFP)

Dari enam pekan Liga Inggris, Man United cuma kemasukan dua gol.

Stoke City menjadi satu-satunya tim yang mampu menjebol, sekaligus mencuri poin dari pasukan Jose Mourinho.

(Baca Juga: Pelatih Berdarah Indonesia Bikin Timnya Cetak Rekor Umpan Silang di Liga Belanda)

Gol Stoke datang dari lesakan Eric Choupo-Moting yang membuat kedudukan berakhir imbang 2-2 pada 9 September 2017.

5. Manchester City