Janji Neymar Menjadi Lionel Messi bagi Kylian Mbappe

By Kautsar Restu Yuda - Jumat, 20 Oktober 2017 | 04:00 WIB
Pemain Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe (kiri) dan Neymar, bersalaman dalam sesi latihan klub di Ooredoo Camp des Loges, Paris, Prancis, pada 6 September 2017. (FRANCK FIFE/AFP)

Megabintang Paris Saint-Germain, Neymar Jr., berjanji bakal membantu rekan setimnya Kylian Mbappe, agar bisa meraih kesuksesan.

Saat bergabung dengan Barcelona pada 2013, Neymar masih berusia 21 tahun.

Neymar belum banyak pengalaman jika dibandingkan tandemnya saat itu, Lionel Messi.

Apalagi, Barcelona merupakan klub Eropa pertama Neymar.

(Baca Juga: Cristiano Ronaldo Dukung Harry Kane Gusur Karim Benzema)

Messi kemudian membantu pemain Brasil tersebut berkembang menjadi salah satu striker berbahaya di dunia.

Setelah hengkang ke Paris Saint-Germain, Neymar sudah memasuki usia 25 tahun.

Pengalamannya tentu lebih banyak jika dibandingkan dirinya saat pertama kali menginjakkan kaki di Eropa.

(Baca Juga: VIDEO - 5 Pemain Terbaik yang Pernah Dihadapi Gianluigi Buffon, Salah Satunya Cristiano Ronaldo!)

Hingga kemudian ia kedatangan tandem yang lebih muda darinya, Kylian Mbappe.

PSG berhasil mendatangkan Mbappe dari AS Monaco dengan status pinjaman dengan opsi pembelian di akhir musim.

Melihat penampilan Mbappe, Neymar memuji sang rekan.

(Baca Juga: 5 Tim Destinasi Jose Mourinho Jika Hengkang dari Manchester United)

"Mbappe adalah anak emas dan dia melakukan segala sesuatu dengan baik," ujar Neymar kepada salah satu stasiun televisi di Brasil, dikutip BolaSport.com dari Goal International.

"Ia pemain luar biasa dan punya semua kualitas untuk menjadi salah satu pemain besar di sepak bola," ucapnya memuji.

Sebagai teman, Neymar berjanji akan membantu Mbappe untuk mencapai titik tertinggi pemain berusia 18 tahun itu.

"Saya berharap yang terbaik dan akan melakukan semua hal yang bisa membantunya," kata Neymar.

"Saya akan memperlakukan Mbappe, seperti Messi memperlakukan saya," ujarnya.