5 Pesepak Bola Ini Dicap Pengkhianat karena Berbagai Alasan, Nomor 2 Paling Rumit!

By Pradipta Indra Kumara - Jumat, 20 Oktober 2017 | 23:23 WIB
Carlos Tevez mencoba menaklukkan Joe Hart dalam pertandingan Manchester United kontra Manchester City, 10 Februari 2008. (PAUL ELLIS/AFP)

3. Carlos Tevez

Carlos Tevez sempat mengejutkan kala dipinjam Manchester United dari West Ham pada 2007.

Setelah 2 tahun menjalani masa pinjaman di Manchester United, Tevez kemudian dibeli Manchester City.


Carlos Tevez(LINDSEY PARNABY/AFP)

Ternyata Carlos Tevez memiliki kekecewaan tersendiri.

Pemain asal Argentina tersebut kecewa kepada Manajer Man United saat itu, Sir Alex Ferguson karena tidak dipermanenkan di Old Trafford.

Saat Manchester City menjadi juara Liga Inggris 2011-2012, Tevez membuat kontroversi.

(Baca Juga: 4 Bintang Asuhan Jose Mourinho di Benfica, Nomor 3 Nasibnya Tragis!)

Tevez membawa banner yang memuat tulisan menghina Ferguson.

Momen tersebut membuat para pendukung Manchester United geram kepada Tevez.