Sejarah Hari Ini - Mengenang Garrincha, Pesepak Bola Brasil Berkaki Bengkok Bertalenta Emas

By Dimas Wahyu Indrajaya - Sabtu, 28 Oktober 2017 | 01:29 WIB
Garrincha, legenda sepak bola Brasil yang lihai mendribel bola. (FOOTBALL365.COM)

Garrincha kecil yang bekerja di pabrik tekstil dikenal pemalas, sehingga ia dipecat dari tempat kerjanya.

Meski dipecat ia masih dibutuhkan klub sepak bola pabriknya, Esporte Clube Pau Grande, yang menginginkan dirinya tetap memperkuat tim.

Bebas, simpel, dan tidak ambisius itulah Garrincha.

Ruy Castro dalam buku biografi 'Garrincha: The Triumph and Tragedy of Brazil's Forgotten Footballing Hero' mengungkapkan bagaimana figur pria dengan tinggi 169 centimeter menjalani kariernya.

"Garrincha adalah pesepak bola paling amatir yang sepak bola pernah ciptakan," begitulah kata.

"Ia tak pernah berlatih. Tak punya agen pemain, tidak peduli membaca kontraknya, dan sering langsung menandatangani sebelum sadar tentang isinya usai ia mengisi (kontraknya)."

"Saat ia mendapat bonus setelah Piala Dunia, ia menyerahkan semuanya pada sang istri, dimana istrinya kemudian menyembunyikan bonus itu di bawah kasur anaknya."

"Beberapa tahun kemudian, mereka ingat tentang uang itu, dan menemukan kertas (uang) yang basah kuyup. Bonus itu hancur karena ompol (anaknya)."

Alex Bellos juga menuliskan di bukunya, 'Futebol: The Brazilian Way of Life', tentang perasaan Garrincha yang terkesan santai terhadap sepak bola saat Brasil kalah di Piala Dunia 1950.

"Saat Brasil kalah di Piala Dunia 1950 ia menganggap konyol melihat orang-orang bersedih dan kecewa."