Edwin van der Sar Mengaku Melakukan Sebuah Kekeliruan di Ajax Amsterdam

By Aulli Reza Atmam - Senin, 15 Januari 2018 | 20:05 WIB
Mantan penjaga gawang tim nasional Belanda, Edwin van der Sar, kembali bermain untuk memperkuat klub amatir, VV Noordwijk. (ALEXANDER SCHIPPERS/ANP/AFP)

Direktur Olahraga Ajax Amsterdam, Edwin can der Sar, mengakui bahwa ia telah melakukan sebuah kekeliruan di klub ibu kota Belanda itu.

Kekeliruan yang dimaksud Van der Sar adalah penunjukkan Marcel Keizer sebagai pelatih.

Keizer adalah pelatih yang didapuk sebagai pelatih Ajax pada Juni 2017 setelah sebelumnya melatih skuat Jong Ajax.

Meski dikontrak selama dua tahun, Keizer dipecat pada 21 Desember pada tahun yang sama.

Van der Sar mengakui, sebenarnya ia dan jajaran petinggi Ajax lain ingin Keizer tetap bertahan.

(Baca juga: Persebaran Cara Lionel Messi Cetak Gol, Tangan Kiri Sumbang Satu Gol)

Namun, buruknya performa tim di bawah besutannya akhirnya mengharuskan Ajax memecat pelatih berusia 48 tahun itu.

"Kami tadinya merasa merombak staf kepelatihan adalah keputusan tepat karena mempertimbangkan ambisi yang kami miliki di Ajax," ujar van der Sar seperti dikutip BolaSport.com dari Football Oranje.

"Selama enam bulan terakhir, kami ragu terhadap performa tim di bawah Keizer."

"Meski kami ingin terus mengikuti keputusan kami dan mempertahanan Keizer, tapi keputusan menunjuk Keizer sebagai pelatih Ajax adalah keputusan yang keliru," pungkasnya.