Gelandang Thailand dengan Tinggi Badan 157 Cm Jadi Penentu Kemenangan di Liga Jepang

By Estu Santoso - Minggu, 18 Maret 2018 | 19:11 WIB
Consadole Sapporo vs V-Varen Nagasaki (consadole-sapporo.jp)

BOLASPORT.COM – Gelandang bertubuh mungil asal Thailand, Chanathip Songkrasin jadi pahlawan kemenanga klub Liga Jepang 1, Consadole Sapporo pada Minggu (18/3/2018) sore WIB.

Pada pekan keempat Liga Jepang 1, Consadole Sapporo menjamu V-Varen Nagasaki dan menang tipis 1-0.

Main di Sapporo Dome, babak pertama kedua tim yang bertanding gagal mencetak gol.

Striker asal Inggris alumni tiga klub Premier League, Joy Bothroyd memecah kebuntuan pada menit ke-53.

(Baca juga: Lahir di Thailand dan Gabung Klub Inggris, Gelandang 17 Tahun Ini Dipanggil Timnas Singapura)

Pemain kelahiran London ini mencetak gol setelah memaksimalkan umpan Chanathip Songkrasin.

Namun memasuki menit ke-82, gelandang tim tamu Hijiri Onaga menyamakan skor.

Skor imbang pun bertahan sampai menit ke-90.

(Baca juga: Rapor Pemain Indonesia di Putaran Ketiga Piala FA Malaysia 2018 - Evan Dimas dan Andik Vermansah Beda Nasib)

Memasuki injury time, Consadole Sapporo pun beruntung memiliki Chanathip.