Arsenal, PSG, dan Atletico Madrid Berpartisipasi pada ICC 2018 di Singapura

By Theresia Simanjuntak - Selasa, 17 April 2018 | 21:05 WIB
Acara konferensi pers International Champions Cup 2018 di Singapura, 17 April 2018. (THERESIA SIMANJUNTAK/BOLASPORT.COM/BOLA)

Tiga klub raksasa Eropa, Arsenal, Paris Saint-Germain, dan Atletico Madrid dipastikan mengikuti turnamen pramusim International Champions Cup 2018 di Singapura pada akhir Juli mendatang.

Laporan langsung Theresia Simanjuntak dari Singapura

Partisipasi tiga klub Benua Biru itu secara resmi diumumkan dalam konferensi pers yang turut BolaSport.com hadiri di ArtScience Museum, Singapura, Selasa (17/4/2018).

Acara tersebut bakal menjadi ICC edisi kedua yang diadakan di Singapura.

Sebelumnya, turnamen pramusim ini dilaksanakan tahun lalu dengan partisipan ialah Chelsea, Bayern Muenchen, dan Inter Milan.

Singapura terikat kontrak berdurasi empat tahun untuk mengadakan ajang ini terhitung sejak 2017.


Acara konferensi pers International Champions Cup 2018 di Singapura, 17 April 2018.(THERESIA SIMANJUNTAK/BOLASPORT.COM/BOLA)

"Dukungan yang kami saksikan pada ICC 2017 di Singapura fenomenal," ujar Presiden Catalyst Media Group selaku penyelenggara ICC, Patrick Murphy. 

(Baca Juga: Liga Champions, Kuburan bagi Para Penguasa Kompetisi Top Eropa)

"Kami sangat senang untuk kembali ke National Stadium sebagai satu-satunya tempat di Asia yang menyelenggarakan turnamen ini. Kami bertekad menciptakan pengalaman eksklusif untuk fan di Singapura dan negara-negara sekitar," katanya.