Pencetak 19 Gol di Liga Spanyol Ini Dikabarkan Buat Klub Kaya China Gigit Jari

By Estu Santoso - Selasa, 19 Juni 2018 | 20:53 WIB
Selebrasi Simone Zaza (kiri) selepas mencetak gol Valencia ke gawang Sevilla pada laga Liga Spanyol di Mestalla Stadium, Valencia, 21 Oktober 2017. (JOSE JORDAN / AFP)

Striker Valencia asal Italia, Simone Zaza menolak kesempatan untuk pindah ke Liga Super China menyusul tawaran 30 juta euro atau setara 485 miliar rupiah.

Laporan Super Deporte yang dikutip BolaSport.com dari Football-Espana mengklaim, pemain internasional Italia itu menerima tawaran dari klub yang tidak disebutkan Namanya.

Namun, klub penawar Simone Zaza itu disinyalir adalah klub kaya asal China, Guangzhou Evergrande.

(Baca Juga: H+5 Lebaran, Andik Vermansah dan Achmad Jufriyanto Berpotensi Bentrok di Malaysia)

Pemain depan berusia 26 tahun itu telah dikaitkan untuk keluar pada musim panas ini dari Mestalla, markas Valencia.

Klub Liga Spanyol itu siap melego Zaza senilai 45 juta euro dan hasil penjualan untuk membantu mengisi skuat mereka pada musim panas ini.

Sebuah laporan dari Onda Deportiva pekan lalu mengklaim, Direktur Valencia, Mateu Alemany dan Pablo Longoria sedang berdiskusi dengan beberapa klub Italia.

Klub-klub itu dua di antaranya adalah Sampdoria dan Sassuolo.

Striker itu mencetak 19 gol selama satu setengah musim membela Valencia di Liga Spanyol, dianggap bagus adaptasinya.