CEO Bayern Muenchen Benarkan Upaya PSG Rekrut Jerome Boateng

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 25 Juli 2018 | 20:56 WIB
Bek Bayern Muenchen, Jerome Boateng, memberikan aplaus kepada para suporter seusai partai Liga Champions kontra PSV EIndhoven, di Stadion Philips, 1 November 2016. (CHRISTOF STACHE/AFP)

CEO Bayern Muenchen, Karl-Heinz Rummenigge, mengonfirmasi Paris Saint-Germain (PSG) telah membuat kontak dengan Jerome Boateng.

Namun, Rummenigge memastikan belum ada negosiasi langsung antara Bayern dan PSG terkait potensi transfer Boateng.

Bek tengah berusia 29 tahun ini masih terikat kontrak dengan raksasa Liga Jerman tersebut hingga 2021.

Namun, Boateng diyakini akan hengkang dari Allianz Arena pada bursa transfer musim panas 2018.

Kini, Rummenigge pun membenarkan adanya usaha dari PSG untuk menggaet Boateng jelang bergulirnya musim 2018-2019.

(Baca Juga: Belum Ada Kepastian Masa Depan Aaron Ramsey di Arsenal)

"Saat ini tidak ada kontak langsung antara kedua klub. Namun, ada komunikasi antara agennya dengan PSG," kata Rummenigge seperti dilansir BolaSport.com dari FourFourTwo.

"Sekarang kami harus menunggu apakah pada akhirnya kami bisa mendapatkan dasar yang bisa disepakati untuk membuat transfer. Kami harus mendapatkan kesepakatan soal biaya transfer," ucapnya.

CEO Bayern itu juga mengindikasikan tidak akan memberikan upaya keras untuk mempertahankan Boateng jika mendapat penawaran bagus dari PSG.