Egy Maulana Vikri Turut Rayakan Kemenangan Lechia Gdansk dari Bangku Cadangan

By Aditya Fahmi Nurwahid - Sabtu, 1 September 2018 | 04:02 WIB
Potret jelang laga antara Lechia Gdansk kontra Korona Kielce SA dalam lanjutan Liga Ekstraklasa Polandia di Stadion Energa Gdansk, Sabtu (1/9/2018). (DOK LECHIA GDANSK)

Egy Maulana Vikri masuk dalam skuat yang dibawa Lechia Gdansk saat berhasil mendapatkan kemenangan pada pekan ketujuh Liga Ekstraklasa, Sabtu (1/9/2018) dini hari WIB.

Lechia Gdansk menjamu Korona Kielce SA pada pekan lanjutan Liga Ekstraklasa Polandia di Stadion Energa Gdansk.

Laga ini terasa spesial, terlebih sosok pemain muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, dibawa untuk pertama kalinya dalam pertandingan tim utama.

Meskipun, Egy Maulana hanya terdaftar sebagai pemain cadangan sejak awal babak dimulai.

(Baca Juga: Daftar Big Match Liga Champions Musim 2018-2019, Nostalgia dan Perseteruan Baru)

Dalam laga ini, Lechia Gdansk berhasil menang dengan skor dua gol tanpa balas.

Kedua gol klub asal Kota Gdansk ini dicetak oleh satu pemain yang sama, Flavio Paixao, pada menit ke-25 dan menit ke-69.

Gol pertama Paixao untuk Lechia Gdansk didapatkan dari eksekusi titik putih setelah sang pemain dilanggar bek Korona, Piotr Malarczyk.

Flavio Paixao lalu mencetak gol penggenap kemenangan Lechia Gdansk memanfaatkan umpan Jakub Arak, 20 menit jelang bubaran.