Enam Bulan Mandul, Lukas Podolski Mengamuk dan Cetak Dua Gol di Liga Jepang untuk Bawa Vissel Kobe Pesta Tandang

By Estu Santoso - Sabtu, 3 November 2018 | 18:34 WIB
Aksi Lukas Podolski bersama Vissel Kobe saat dijamu Jubilo Iwata pada pekan ke-31 Liga Jepang 1 2018 di Stadion Toyota, 3 November 2018. (facebook.com/visselkobe.official/)

League 1, Lukas Podolski mengakhiri puasa gol selama enam bulan pada Sabtu (3/11/2018) sore WIB.

Pada laga Liga Jepang 1 2018 terbaru, Lukas Podolski mengakhiri kemandulannya selama enam bulan dengan memborong dua gol kemenangan Vissel Kobe atas tuan rumah Jubilo Iwata dengan skor 2-1.

(Baca juga: 2018 Gagal Total, Timnas U-23 Thailand Tunjuk Pelatih Baru asal Brasil)

Pesta kemenangan tandang Vissel Kobe ini seolah menandai kembalinya Luka Podolski pada performanya sebenarnya.

Sebab, eks pemain Arsenal ini mulai menunjukkan taji saat Vissel Kobe menelan kekalahan 3-5 dari Kawasaki Frontale, 20 Oktober 2018.

(Baca juga: Piala AFF 2018 - Lima Pemain Timnas Vietnam Dicoret Sepulang dari Korea)

Laga itu merupakan pekan ke-30 J-League 1 dan Podolski menyumbang dua assist.

Memasuki pekan ke-31, Podolski tak lagi menyumbang assist melainkan mencetak dua gol dan membawa klubnya pesta saat away.

(Baca juga: Datangi Peluncuran Roadmap Sepak Bola Malaysia, Presiden FIFA Sebut Negeri Jiran Tak Butuh Messi dan Ronaldo)

Pemain yang sempat lama bersama FC Koln dan Bayern Muenchen ini juga mengakhiri sekitar enam bulan mandul tanpa gol untuk Vissel Kobe pada berbagai ajang.


Jersey dua bintang Vissel Koba asal Eropa atas nama Andres Iniesta dan Lukas Podolski jelang dijamu Jubilo Iwata pada pekan ke-31 Liga Jepang 1 2018 di Stadion Toyota, 3 November 2018. (facebook.com/visselkobe.official/)

Satu dari dua gol terbaru Podolski ini hasil umpan dari Andres Iniesta.

(Baca juga: Striker asal Brasil Ini Dihukum Larangan Main di Liga Super China 2018 Gara-gara Usap Pipi)

Sejauh ini, Podolski sudah mencetak lima gol.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Saddil Ramdani ditetapkan sebagai tersangka oleh penyidik Polres Lamongan atas tindak pidana kekerasan terhadap seorang wanita kenalannya. . Pemain Persela Lamongan dan Timnas U-19 Indonesia itu diduga menganiaya wanita cantik ASR (19) di belakang mes Persela Lamongan, Rabu (31/10/2018) pukul 19.30 WIB. . Akibat peristiwa itu, ASR mengalami luka di pipi kanan di bagian bawah mata kanan. . Meskipun Saddil telah meminta maaf atas perbuatannya, orangtua korban tetap meneruskan kasus ini ke pihak kepolisian. . "Indikasi dan perbuatan pidananya ada. Hanya tinggal pasalnya yang akan diterapkan pada saat gelar perkara nanti. Apakah pasal 351 ayat (1) dan pasal 352 ayat (2)," ujar Kasat Reskrim Polres Lamongan, AKP Wahyu Norman, Jumat (2/11/2018). . #timnasu19indonesia #saddilramdani #perselalamongan

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on