Main di Liga Champions Asia 2019, Klub Malaysia Ini Dikabarkan Sedang Membujuk Eks Pilar AC Milan

By Estu Santoso - Selasa, 27 November 2018 | 08:49 WIB
Para pemain Johor Darul Takzim merayakan gelar juara Liga Malaysia 2018. (DOK. JOHOR DARUL TAKZIM)

BOLASPORT.COM – Juara Liga Super Malaysia 2018, Johor Darul Takzim sedang membujuk satu eks pemain AC Milan untuk memperkuat timnya yang bakal main di Liga Champions Asia 2019.

Liga Champions Asia 2019 merupakan pengalaman pertama klub Malaysia ini, sehingga kehadiran Andrea Poli, gelandang AC Milan musim 2013-2017 ini dianggap perlu.

Pemilik Johor Darul Takzim, Tunku Ismail Sultan Ibrahim atau TMJ dikabarkan serius mendekati Andrea Poli.

(Baca juga: Penyerang Lokal yang Jadi Top Scorer Liga Super China Berpeluang Gabung Klub Inggris)

Pemain asli Italia yang kini membela klub kasta teratas Liga Italia, Serie A, Bologna ini dikabarkan jadi bidikan serius TMJ untuk JDT.

Akun Twitter penyedia info perkembangan sepak bola Malaysia, @GosipLigaM mengunggah kabar soal aksi TMJ membujuk Andrea Poli.

(Baca juga: Aturan Baru yang Ketat di Liga Super China 2019, Dua Pemain Alumni Liga Inggris Berpeluang Kabur)

”JDT dilaporkan sedang berusaha untuk melamar pemain tengah Italia, Andrea Poli (29 tahun) untuk menguatkan lini tengah mereka pada musim 2019,” tulis akun ini yang dikutip BolaSport.com.

”Melalui Ig(Instagram) TMJ, TMJ mengunggah swafotonya bersama individu dengan foto yang dikaburkan serta memberikan caption ”Bakal Juara” yang dipercayai pemain ini milik Bologna di Serie A.”

Klub dengan julukan Harimau Selatan ini sibuk membenahi kekuatan mereka, karena musim 2019 merupakan tonggak sejarah baru bagi JDT.

Mereka akhirnya lolos langsung ke fase grup Liga Champions Asia 2018.

(Baca juga: Persita Menang Tipis untuk Atasi Semen Padang di Semifinal Pertama Liga 2 2018)

JDT gabung di Grup E bersama runner-up Liga Korea 2018, Gyeongnam FC serta masih menunggu dua tim hasil laga play-off.

Sebelum ada rumor JDT membujuk Andrea Poli, mereka sudah mendatangkan Aaron Niguez, pesepak bola asal Spanyol.

(Baca juga: Penyerang yang Dicoret Persija pada Awal 2017 Jadi Pengganti Andik Vermansah di Kedah FA)

Eks pemain Valencia dan Almeria ini adalah pemain sayap yang juga kakak dari bintang Atletico Madrid, Saul Niguez.

JDT pada level Asia memiliki prestasi terbaik menjuarai Piala AFC 2015.

(Baca juga: Semifinal Liga 2 2018 - PSS Sleman Tahan Kalteng Putra di Palangka Raya)

Sedangkan di Liga Super Malaysia, mereka menjadi juara beruntun sebanyak lima musim sejak 2014 sampai 2018.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Edy Rahmayadi merasa tak punya waktu untuk menjelaskannya dan takut diputar-putar wartawan. . #edyrahmayadi #timnasindonesia #timnasday

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on