Luis Milla Tidak Menutup Kemungkinan Melatih di Luar Spanyol, Termasuk Indonesia?

By Pradipta Indra Kumara - Jumat, 21 Desember 2018 | 16:12 WIB
Mantan pelatih timnas Indonesia, Luis Milla, mengaku tidak menutup kemungkinan melatih lagi di Luar Spanyol. ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM )

Sejak melepas jabatan sebagai pelatih timnas Indonesia, Luis Milla belum menangani sebuah tim sepak bola manapun.

Meski belum menangani suatu tim, Luis Milla menegaskan tidak menutup kemungkinan kembali melatih di luar Spanyol.

Bahkan, bukan tidak mungkin Luis Milla kembali melatih tim-tim di Indonesia.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Luis Milla memberikan pernyataan soal masa depannya.

Pria berusia 52 tahun itu memang sedang ingin menimba pengalaman di Spanyol.

Baca Juga:


Pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, usai timnya tersingkir dari Asian Games 2018. Indonesia kalah adu penalti dari Uni Emirat Arab di babak 16 besar sepak bola di Stadion Wibawa Mukti, Jumat (24/8/2018). ( HERKA YANIS/TABLOID BOLA )

"Saya memang ingin kembali ke sini [Spanyol] untuk mencari proyek yang bagus untuk dilatih di Spanyol," ujar Luis Milla.

"Meski begitu saya tidak keberatan pergi ke luar negeri lagi di masa depan," ujar Luis Milla menambahkan.

Indonesia bisa jadi kembali menjadi salah satu destinasi karier kepelatihan Luis Milla.