Alasan Utama Persib Bandung Berencana Kembali ke Jalak Harupat

By Fifi Nofita - Senin, 24 Juli 2017 | 19:18 WIB
Shohei Matsunaga merayakan gol Persib Bandung ke gawang Pusamania Borneo FC pada semifinal kedua Piala Presiden 2017 di Si Jalak Harupat, Minggu (5/3/2017). (Twitter @persib)

 Persib Bandung berencana menggunakan kembali Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung sebagai kandang mereka pada putaran kedua Liga 1 musim 2017. 

Putaran kedua Liga 1 musim 2017 akan berlangsung pada Agustus mendatang. Menurut Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, ada beberapa pertimbangan skuat Maung Bandung ingin kembali ke Stadion Si Jalak Harupat.

Alasan utama mereka terkait keamanan bagi bobotoh, suporter Persib. Persib pada putaran pertama menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung sebagai kandangnya.

Selama bermain di arena berkapasitas 38 ribu tempat duduk ini, beberapa bobotoh sering kehilangan kendaraan.

”Putaran kedua diusahakan di Jalak. Keputusan nanti dibicarakan karena harus benar-benar matang persiapannya,” kata Umuh, Senin (24/7/2017).

Baca juga:

”Salah satu alasan pindah adalah keamanan. Karena, beberapa penonton sudah kehilangan sepeda motor. Laga di GBLA juga terlalu banyak masalah, terutama faktor keamanan," ucapnya.

Umuh menambahkan, rencana pindah kandang Maung Bandung ini hanya sementara.

Karena tidak menutup kemungkinan, tim kebanggaan bobotoh ini akan kembali menggunakan GBLA.

”Kalau pun jadi pindah ke Jalak, kami hanya sementara. Karena, kami nanti juga akan kembali main di GBLA.”