Ini Reaksi Umuh Muchtar, Saat Media Thailand Tebar Isu Kiatisuk Senamuang Akan Latih Persib

By Irwan Febri Rialdi - Jumat, 29 September 2017 | 15:13 WIB
Pelatih Thailand, Kiatisuk Senamuang, memimpin anak-anak asuhnya melawan Malaysia pada final Piala AFF 2014 di Stadion Rajamangala, 17 Desember 2014. (PORNCHAI KITTIWONGSAKUL/AFP)

Media-media di Thailand ramai mengabarkan bahwa Persib Bandung membidik eks pelatih timnas Thailand, Kiatisuk Senamuang. Manajer Persib, Umuh Muchtar pun bereaksi dengan kabar angin ini.

Umuh Muchtar juga memastikan kalau mereka berusaha mendatangkan Zico, julukan Kiatisuk Senamuang, sebagai pelatih untuk musim depan.

Saat ini, Kiatisuk berstatus tanpa  klub dan diisukan menolak tawaran melatih timnas Vietnam.

Dia baru saja mundur sebagai pelatih klub Thai League, Port FC setelah gagal menang dalam tujuh pertandingan di kompetisi domestik. 

(Baca juga: Pantau Tiga Pemain Indonesia, MU Berpeluang Kontrak Satu Nama)

Persib Bandung tampaknya siap menyambar kesempatan tersebut untuk mengamankan peluang merekrut Zico. 


Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar.(TRIBUN JABAR / YUDHA MAULANA)

Bahkan, Persib kabarnya langsung memberikan penawaran.

Sayang, Kiatisuk lebih memilih menyelesaikan kursus kepelatihan lebih dahulu.

"Mungkin tahun ini, kami tak bisa mendapatkannya. Semoga tahun depan, kami bisa mendapatkannya," ujar Umuh seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun-Jabar.