Gede Widiade Berpeluang Besar jadi Ketum Asprov DKI Jakarta

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 20 Oktober 2017 | 11:51 WIB
Ekspresi Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, dalam laga Persija kontra Mitra Kukar pada pekan keenam Liga 1 musim 2017 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu (14/5/2017). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET)

"Saya yakin dengan hadirnya Pak Gede, sepak bola DKI Jakarta akan memiliki prestasi dan bisa bekerjasama dengan pemerintah daerah dalam pembaharuan insfraktruktur," kata Vivin.

"Sejauh ini Pak Gede sudah merespon untuk maju," ucap Vivin menambahkan.

Gede memang sangat identik dengan Persija setelah masuk di awal tahun 2017.

Diusungnya Gede menjadi Ketum Asprov DKI Jakarta tidak menjadi sebuah masalah bagi Persitara Jakarta Utara yang dimana mereka merupakan salah satu voters.

"Tidak masalah sama sekali. Persitara juga mendukung perubahan yang lebih baik dan kami percaya Pak Gede sanggup melakukan gebrakan," kata Vivin.

"Daeng Rizal yang merupakan CEO dan voter Persitara sudah konfirmasi ke kita untuk all out dan mendukung pembinaan sepak bola di Jakarta," ucap Vivin mengakhiri.