5 Pemain Asing Paling Gagal Penuhi Ekpektasi di Liga 1 Musim 2017, Salah Satunya Marquee Player

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Rabu, 15 November 2017 | 20:53 WIB
Gelandang Persib, Michael Essien (tengah) terjatuh saat melindungi bola dari penyerang Bhayangkara FC, Ilham Udin Armayn (kanan) pada laga Liga 1 musim 2017 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, 24 September 2017. (Liga-Indonesia.id)

2. Didier Zokora (Semen Padang)


Gelandang Semen Padang, Didier Zokora (kiri), menghalau bola dari jangkauan pemain Bhayangkara FC pada laga pekan ketujuh Liga 1 musim 2017 di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Sabtu (20/5/2017) sore.(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET)

Datang berstatus marquee player, Didier Zokora harus diputus kontraknya di tengah musim oleh Semen Padang.

Kabarnya, Zokora diputus kontraknya karena tampil di bawah ekpektasi sang pelatih, Nil Maizar.

Tak hanya itu, Zokora dipecat juga karena permasalahan finansial di kubu Semen Padang.

1. Carlton Cole (Persib Bandung)


Penyerang asal Inggris milik Persib, Carlton Cole menyundul bola saat timnya menghadapi Arema FC pada pekan pertama Liga 1 musim 2017 di Stadion GBLA, Kota Bandung, 15 April 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/JUARA.NET)

Carlton Cole mungkin menjadi pemain yang paling dianggap gagal karena tampil tak sesuai harapan.

Kontribusi Cole bersama Persib sangat minim karena mantan pemain West Ham United ini tak kunjung mencetak gol hingga putaran pertama Liga 1 berakhir.

Menurut manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, salah satu faktor dipecatnya Cole adalah karena kondisi kebugaran sang pemain.

Bahkan Cole juga masuk ke daftar pemain asing terburuk di Asia versi Fox Sports Asia.