Mantan Asisten Mario Gomez Ikut Komentari Ancaman Pelatih Baru Persib Bandung

By Akhir Mala - Rabu, 6 Desember 2017 | 13:50 WIB
Roberto Carlos Mario Gomez, pelatih Johor Darul Takzim. (@LOBOESTA22/TWITTER)

Pelatih baru Persib Bandung, Mario Gomez tampak meninggalkan masalah dengan mantan klubnya, Johor Darul Ta'zim (JDT).

Mario Gomez memberikan sebuah tuntutan kepada JDT masalah penunggakan gaji terhadap dirrinya.

Namun, tuntutan Mario Gomez ternyata membuat pihak yang bersangkutan menjadi geram.

Bahkan, Direktur JDT, Alistair Edwars menganggap tuntutan Mario Gomez adalah sebuah kebohongan.

Menurut Edwars, Merio Gomez tidak seharusnya membuat polemin dengan memulai peradilan melalui media massa atau via the media.

(Baca Juga: Pelatih Baru Persib Mario Gomez Ancam Laporkan Mantan Klubnya Johor DT ke FIFA)

Melihat polemik yang semakin memanas, mantan asisten Mario Gomez, Raul Longhi ikut berkomentar.

Raul Longhi mengaku kecewa atas tuntutan yang diberikan Mario Gomez kepada JDT.

"Saya sangat kecewa apabila membaca mengenai Mario Goemz mendakwa beliau masih mempunyai tunggakan gaji belum dijelaskan oleh JDT," ujar Raul Longhi dilansir BolaSport.com dari akun Johor Siuthern Tigers.

Bahkan menurut Raul Longhi, tuntutan ini tidak sepatutnya diberikan kepada JDT.