Melihat Perjuangan Anak-anak Akademi Arema FC Berebut Tempat di Tim Senior

By Ovan Setiawan - Senin, 11 Desember 2017 | 12:14 WIB
Tim Arema FC saat latihan bersama di Lapangan Dirgantara Kabupaten Malang, Jawa Timur, Senin (04/12/2017) sore. (OVAN SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Masih lowongnya beberapa posisi di tim Arema FC menjadi tantangan tersendiri bagi siswa Akademi Arema

Mereka dituntut untuk menunjukkan skill dan kemampuannya agar disebut mampu naik pangkat ke tim senior.

Dalam sesi latihan terakhir pada Sabtu (9/12/2017), terdapat tujuh pemain Akademi Arema yang sebelumnya memperkuat Arema FC U-19 di kompetisi Liga 1 U-19.

Mereka adalah kiper Andriyas Francisco, dua gelandang Achmad Syaiful Rizal dan Vikrian Akbar, bek Rizky Fauzi, serta dua striker Heru Wicaksono dan Roista Reistifar.

Hampir seminggu lebih pemain-pemain belia ini mendapatkan gemblengan bersama pemain-pemain senior Arema FC.

(Baca Juga: PSG Kembali Berusaha Datangkan Bintang Muda AC Milan)

Saat berada di lapangan, mereka juga mendapatkan porsi latihan yang sama.

Bagi mereka selain mendapatkan kesempatan yang langka, ajang itu juga memunculkan harapan tersendiri.

“Kami banyak mendapatkan pengalaman ketika berlatih bersama pemain-pemain senior. Yang penting kita menunjukkan semangat dan kerja keras, soal nanti dipromosikan itu urusan pelatih."

"Tapi misalkan itu terjadi kami sangat senang,” ujar Rizal yang merupakan kapten Arema FC U-19.