Terpopuler OLE - Dari Kesetiaan Boaz Solossa, Bantahan PKNS FC Hingga Persebaya yang Terancam Terusir dari Surabaya

By Irwan Febri Rialdi - Selasa, 26 Desember 2017 | 07:37 WIB
OLE (BOLASPORT.COM)

Telah terjadi banyak peristiwa seputar sepak bola nasional disepanjang Senin (25/12/2017) yang sayang jika dilewatkan.

Mulai dari apresiasi yang diberikan manejemen Persipura Jayapura kepada Boaz Solossa, bantahan PKNS FC soal Suramadu Super Cup hingga Persebaya yang terancam keluar dari Surabaya.

Berikut BolaSport.com merangkum 5 berita terpopuler OLE:

1. 5 Pemain Telah Resmi Hengkang, Persipura Apresiasi Kesetiaan Kapten Timnas Indonesia


Ekspresi kecewa striker timnas Indonesia, Boaz Solossa, setelah gagal mencetak gol ke gawang timnas Suriah U-23 dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Sabtu (18/11/2017).(HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA/BOLASPORT.COM)

Dikala sejumlah klub Liga 1 tengah gencar untuk mempertahankan pemain yang dianggap layak dan mendatangkan pemain yang menjadi target incarannya, Persipura Jayapura masih belum memberi titik terang kepada para pemainnya.

Ketua Umum Persipura, Benhur Tommy Mano, bahkan menyebut bahwa pihaknya tak bisa berbuat banyak dengan keputusan sejumlah pemain untuk hengkang.

(Baca selengkapnya: 5 Pemain Telah Resmi Hengkang, Persipura Apresiasi Kesetiaan Kapten Timnas Indonesia)

2. Mengaku Tak Pernah Diundang Penyelenggara, Tim Asal Malaysia Tepis Kabar Ikuti Turnamen di Indonesia


Pemain Madura United mengikuti latihan perdana di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Minggu (17/12/2107) sore, pasca berakhirnya kompetisi Liga 1.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)