Seusai Persib, Klub Liga 1 asal Kalimantan Ini Bakal Gelar Pemusatan Latihan di Yogyakarta

By Irwan Febri Rialdi - Kamis, 28 Desember 2017 | 11:22 WIB
Suasana setelah Borneo FC meraih kemenangan atas Persela Lamongan (instagram.com/lerby12)

Persib Bandung bersiap meninggalkan Yogyakarta. Skuat Maung Bandung bakal mengakhiri pemusatan latihan di Stadion Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sleman pada Jumat (29/12/2017).

Namun, komplek olahraga UNY dipastikan tak akan kosong.

Setelah Persib Bandung, Borneo FC menjadi tim selanjutnya yang bakal menggelar pemusatan latihan di Yogyakarta.

Klub Liga 1 asal Kalimantan Timur itu dikabarkan telah memesan komplek UNY untuk menggelar latihan selama tiga minggu.

Kabar ini pun diungkapkan oleh Koordinator Pengelola dan Penanggung Jawab Stadion UNY, Komarudin.

(Baca Juga: Destinasi Baru, Dua Tim Besar Liga 1 Ini Bakal Lakukan Pemusatan Latihan di Pulau Dewata)

"Borneo FC akan masuk ke sini pada 7 Januari 2018."

"Mereka menggelar pemusatan latihan sampai sekitar 30 Januari 2018," kata Komarudin seperti dikutip BolaSport.com dari Liga-Indonesia.id.

Bahkan tak hanya stadion, Borneo FC dikabarkan juga bakal menggunakan fasilitas gym dan kolam renang milik UNY.

Beberapa tahun terakhir, komplek UNY seolah menjadi primadona.