Benarkah Perginya Patrich Wanggai dari Persib Berkaitan dengan Insiden Jari Tengah?

By Ramaditya Domas Hariputro - Kamis, 4 Januari 2018 | 11:25 WIB
Patrich Wanggai mengacungkan jari tengah ke arah Bobotoh saat masih membela Borneo FC (ISTIMEWA)

Striker asal Papua, Patrich Wanggai, secara tak terduga meninggalkan Persib Bandung di sela persiapan tim jelang kompetisi musim 2018.

Pemain 29 tahun tersebut baru saja menjadi rekrutan teranyar Maung Bandung bersama satu pemain lainnya, Eka Ramdani.

Wanggai, yang dikenal sebagai penyerang bernaluri tajam, sebenarnya diharapkan menjadi sosok penting di lini serang Persib.

Namun, Wanggai pergi tanpa alasan yang jelas sebelum kompetisi resmi bergulir.

(Baca Juga: Klub Promosi Liga 1 Coret Kiper yang Pernah Membela Timnas Indonesia)

Agen Patrich Wanggai, Arif Anwar, pun merasa kaget mengenai keputusan sang pemain angkat kaki dari Persib Bandung.

"Saya juga kaget, kok batal. Mungkin ada pertimbangan lain atau apa, saya kurang tahu. Intinya, belum berjodoh saja dengan Persib," ujar Arif Anwar.

Perginya Patrich Wanggai secara tiba-tiba pun menuai berbagai komentar dan spekulasi.

Banyak dari publik, terutama bobotoh, menganggap tindakan Wanggai berhubungan dengan insiden jari tengah.

Ya, Wanggai sempat mengacungkan jari tengah ke arah tribun bobotoh saat masih bersama Borneo FC.