Wawancara Simon McMenemy: Tantangan Lebih Sulit, tetapi Bhayangkara FC Siap Mempertahankan Gelar Liga 1

By Andrew Sihombing - Kamis, 4 Januari 2018 | 15:00 WIB
Ekspresi pelatih Simon McMenemy (Bhayangkara FC) ketika mengawasi pertandingan tim di Liga 1. (FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM)

Dengan memenangi gelar musim lalu, kami kini menjadi sasaran tembak dan semua pasti berusaha menjatuhkan kami. Kami hanya harus berjuang menghadapinya.

Bagaimana menilai prospek pemain baru?

Saya excited melihat mereka.

Soal Vlado, kami membutuhkan sosok pemimpin, orang yang punya pengalaman.

Dengan banyaknya pemain muda di tim, Vlado adalah pilihan sempurna. Dia selalu tampil bagus saat bersama Persib dan membuat pertahanan menjadi kokoh.

Zah Rahan adalah geladang serang yang bisa bermain sebagai second-striker. Dia mampu mencetak gol dan menciptakan peluang. Kami membutuhkan pemain seperti itu.

(Baca juga: Eks Gelandang Liverpool Berpeluang Jadi Pemain Keempat Mitra Kukar yang Berstatus Alumni Premier League)

Dzumafo memberikan keuntungan dalam duel udara yang tidak kami miliki musim lalu.

Spaso mencetak banyak gol dan piawai menguasai bola, tapi Dzumafo menghadirkan intimidasi tersendiri dan akan membuat bek lawan kesulitan menjaganya.

Siapa yang akan menjadi playmaker antara Paulo Sergio dan Zah Rahan?