3 Tim Ini Berpotensi Gagalkan Ambisi Bhayangkara FC Juarai Liga 1 Musim 2018

By Akhir Mala - Senin, 26 Februari 2018 | 09:25 WIB
Dua pilar Bhayangkara FC, Maldini Pali dan Lee Hyun-jun mencoba menghadang akselerasi penyerang Persis, Tri Handoko pada uji coba di Stadion Manahan, Solo, Minggu (25/2/2018) sore. (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Diketahui, Persija Jakarta telah memiliki bomber yang menakutkan seperti Marko Simic.

Bahkan, Marko Simic berhasil menyabet dua gelar di Piala Presiden 2018, yakni sebagai pencetak gol terbanyak dan pemain terbaik.

"Persija banyak kelebihannya. Mereka punya striker yang haus gol. Itu yang membuat kami berpikir untuk mengantisipasi striker seperti itu."

Sedangkan Persebaya Surabaya merupakan salah satu tim promosi, yang akan ikut bersaing di kompetisi Liga 1 musim ini.

(Baca juga: Meskipun Cedera, Bruno Silva Tetap Tunjukan Loyalitas untuk PSIS Semarang)

Selain itu, Persebaya juga menyabet gelar juara di Liga 2 2017.

"Orang tahu Persebaya. Mereka adalah tim legenda dan punya gelar banyak. Ini akan menjadi motivasi tersendiri untuk mereka," pungkasnya.