Jadwal Berubah Lagi, PT LIB Bikin Pusing Manajemen Sriwijaya FC

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Kamis, 22 Maret 2018 | 19:39 WIB
Line up Sriwijaya FC saat menjamu Felcra FC di stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Kamis (15/3/2018) (www.instagram.com/sriwijayapedia)

Laga Perdana Sriwijaya FC vs Borneo FC yang seharusnya di adakan Senin (26/3/2018) dimajukan menjadi Minggu (25/3/2018).

Hal ini tentunya membuat pihak manajemen dan pemain sriwijaya kelabakan.

Baru saja mereka menyusun skema untuk pertandingan hari senin, tiba-tiba dikejutkan dengan pemberitahuan pertandingan di ajukan.

(Baca Juga: Petinju Ini Juga Merupakan Atlet Wushu)

Pasal nya, tim berjulukan Laskar Wong Kito ini harus bertandang ke Borneo FC.

Dilansir Bolasport.com dari Palembang.tribunnews.com, hari ini (22/3/2018) Manajemen Sriwijaya FC menerima surat dari operator liga, kalo jadwal di ubah menjadi Minggu (25/3/2018).

Surat bernomor 108/LIB/III/2018 itu datang pada Kamis pagi ini.

"Suratnya kita terima dari email manajemen" ujar Asisten Manajer Sriwijaya FC Ahmad Haris singkat saat dikonfirmasi.

(Baca Juga: Eks Pemain Liverpool Siap Beraksi di Depan Aremania)

Surat tersebut menyampaikan perubahan dari sebelumnya Senin 26 Maret 2018 pukul 15.30 WIB, menjadi Minggu 25 Maret 2018 pukul 18.30 WIB.

Alasan PT.LIB merubah jadwal tersebut karena untuk mendukung kelancaran Borneo FC dalam melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait nantinya.