Klarifikasi Bhayangkara FC: Vladimir Vujovic Boleh Bermain

By Pradipta Indra Kumara - Jumat, 23 Maret 2018 | 22:07 WIB
Bek Bhayangkara FC, Vladimir Vujovic, berbincang dengan penyerang Nikola Komazec jelang laga pembuka Liga 1 2018 di Stadion Utama GBK pada Jumat (23/3/2018). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Dia baru menjalani hukuman sebanyak dua laga dengan tidak bermain pada pekan ke-33 dan 34 musim lalu.

Polemik soal bermainnya Vladimir Vujovic dijawab oleh GM Bhayangkara FC, Yeyen Tumena.

(Baca Juga:Gerard Pique Tetap Bangga Meski Dianggap Pengkhianat Negara)

Legenda sepak bola Indonesia itu menegaskan sudah ada banding soal hukuman Vlado.

"Ada keputusan banding untuk hukuman Vlado yaitu hukuman percobaan 3 kali selama 6 bulan," ujar Yeyen Tumena kepada BolaSport.com.

"Jika mengulang perbuatan yang sama dalam kurun waktu 6 bulan di keompetisi sekarang, langsung berlaku sanksi 3 pertandingan," ujar Yeyen Tumena menambahkan.

Artinya Vlado boleh bermain dalam pertandingan pembuka melawan Persija Jakarta.

Hukuman 3 pertandingan baru berlaku jika Vlado mengulang perbuatan yang sama.

Jadi, Vlado sah untuk tampil pada laga tersebut.