Debut Gemilang di Liga 1, Ternyata Pemain Asing Mitra Kukar Ini Pernah Sakiti Barcelona

By Nina Andrianti Loasana - Sabtu, 24 Maret 2018 | 20:38 WIB
Aksi penyerang Mitra Kukar, Fernando Rodriguez Ortega saat timnya menghadapi Martapura FC, Rabu (17/1/2018) (NEVRIANTO HARDI PRASETYO/TRIBUN KALTIM)

Eks pemain Sevilla, Fernando Rodriguez, jalani debut Liga 1 dengan apik bersama Mitra Kukar.

Rodriguez sukses mengukuhkan gelar pencetak gol terbanyak sementara di Liga 1 2018.

Penyerang berusia 30 tahun ini berhasil menggagalkan kemenangan Arema Malang atas Mitra Kukar dalam laga di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (24/3/2018).

Fernando Rodriguez mencetak dua gol sekaligus lewat kaki dan kepalanya.

Sebelumnya Arema sempat unggul lewat dua gol tendangan bebas dari Balsa Bozovic dan Syaiful Indra Cahya di babak pertama.

Bahkan gol dari Balsa Bozovic menjadi gol tercepat Liga 1 untuk sementara yang dicetak di menit ke-8.

Sementara gol dari Syaiful Indra Cahya yang juga berasal dari tendangan bebas dicetak di menit ke-20.

(Baca Juga: Boaz Solossa Akhirnya Tercatat sebagai Pencetak Gol Pertama Kompetisi Sejak Era ISL)

Namun, penampilan apik Singo Edan harus ternoda lewat dua gol yang dicetak Fernando Rodriguez.

Fernando mencetak dua gol penyama kedudukan atas Arema FC di menit ke-81 dan ke-88 lewat assist dari Dedi Hartono.