Dari Terdepak, Cedera, sampai Banting Setir, Ini Kabar 15 Marquee Player Liga 1 2017

By Metta Rahma Melati - Rabu, 4 April 2018 | 14:38 WIB
Pemain marquee player di Liga 1 musim 2017. ( BOLASPORT.COM )

Sejumlah marquee player Liga 1 2017 sudah tak lagi bermain di Indonesia, beberapa telah menemukan klub baru.

Menjadi marquee player tak menjamin bakal bisa bertahan di satu klub dan terus bermain di Liga 1.

Contoh teraktual adalah Michael Essien, yang didepak Persib Bandung kendati memiliki reputasi mendunia dan masih terikat kontrak setahun.

Selain Essien, tidak kurang dari 11 dari 15 marquee player Liga 1 2017, sudah berganti tim dan beberapa tak lagi berlaga di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Berikut BolaSport.com rangkum, kabar sejumlah marquee player Liga 1 2017.

1. Mohammed Sissoko


Gelandang Mitra Kukar, Mohamed Sissoko, pada sesi interview dengan BolaSport pada kunjungan ke kantor redaksi Tabloid BOLA di Palmerah Barat, Jakarta, pada Senin (9/10/2017).(FIRZIE A. IDRIS/BOLASPORT.COM)

Mohamed Sissoko yang menjadi marquue player Mitra Kukar musim 2107.

Kini Sissoko bermain untuk klub kasta kedua, Meksiko, Atletico San Luis.

2. Tijani Belaid