Sylvano Comvalius Kembali ke Bali Usai Bali United Tersingkir dari Piala AFC 2018, Kenapa ya?

By Metta Rahma Melati - Kamis, 12 April 2018 | 12:02 WIB
Penyerang Bali United, Sylvano Comvalius. ( YANDAULAKA/BOLASPORT.COM )

Eks penyerang Bali United, Sylvano Comvalius akan kembali ke Bali, padahal ia telah bergabung dengan klub Thailand Suphanburi FC.

BolaSport.com melansir dari Tribun Bali, Sylvano Comvalius akan kembali ke Bali pada Jumat (13/4/2018) dini hari.

Penyerang asal Belanda itu akan datang ke Bali bersama istri, anak, dan keluarga besarnya.

Namun belum diketahui mkasu dan tujuan Sylvano Comvalius datang ke Bali.

"Saya akan ke Bali, bersama istri, anak, dan orangtua saya," kata Comvalius pada Rabu (11/4/2018) dikutip dari Tribun Bali.

(Baca Juga: Romantisme Leg Pertama Pudar, Ini Bukti Cristiano Ronaldo Tak Simpati ke Gianluigi Buffon yang Diusir Wasit)

Selama berada di Bali, ia akan tinggal di kawasan Seminyak Badung.

"Saya tiba Kamis tengah malam, atau Jumat dini hari, saya menginap di daerah Seminyak, Badung," kata Comvalius menjelaskan.

Kembalinya Sylvano Comvalius ke Bali itu betrepatan setelah Bali United tersingkir di Piala AFC 2018.

Namun apakah ada kaitan Sylvano Comvalius akan kembali ke Bali United belum diketahui secara pasti.