Kocak, Sriwijaya FC Mesti Naik Angkot Menuju Stadion Gelora Bung Tomo

By Nungki Nugroho - Sabtu, 21 April 2018 | 18:57 WIB
Skuad Sriwijaya FC saat menggelar sesi official training di stadion Gelora Bung Tomo Surabaya. (www.instagram.com/sriwijayapedia)

Skuat Sriwijaya FC kembali bertingkah konyol dengan menaiki angkot ketika akan berlatih di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Jumat (20/4/2018).

Para pemain Sriwijaya FC memiliki caranya tersendiri untuk memupuk kesolidan satu sama lain.

Dalam unggahan instagram Sriwijaya FC terlihat skuat Laskar Wong Kito menaiki angkot menuju tempat latihan di Stadion Gelora Bung Tomo.

Lebih lucunya lagi adalah ketika sang kapten, Hamka Hamzah kembali bertingkah konyol di hadapan skuat Sriwijaya.

(Baca Juga : Tak Lolos Seleksi Timnas U-19, Pemain Keturunan Indonesia Ini Sedang Trial di West Ham United)

Ya, bek tangguh Sriwijaya ini berpuras-pura menjadi seorang kondektur dari angkot yang akan dinaiki punggawa Sriwijaya menuju tempat latihan.

Mantan bek timnas Indonesia tersebut memang sering melakukan tingkah laku kocak bersama tim.

Sebelumnya Hamka Hamzah juga sempat berakting menjadi penjual obat kapur ketika transit perjalanan pada pekan ketiga Liga 1 2018.

(Baca Juga : Belum Kembali ke Madura United, Peter Odemwingie Justru Bermain di Rusia)

Namun tingkah kocak para pemain Laskar Wong Kito ini tidak sebanding dengan prestasi tim yang tengah terpuruk pada dua pekan terakhir.