Persela Vs PS Tira - Ini Kata Aji Santoso dan Rudy Eka

By Sahlul Fahmi - Selasa, 29 Mei 2018 | 00:15 WIB
Penyerang Persela Lamongan, Loris Arnaud, merayakan gol ke gawang PS Tira pada laga Liga 1 2018 di Stadion Surajaya Lamongan, Senin (27/5/2018). (SAHLUL FAHMI/BOLASPORT.COM)

Kemenangan ini menjadi kelanjutan tren positif bagi Wallace Costa dkk., setelah sebelumnya berhasil menahan imbang tuan rumah Barito Putera dengan skor 1-1.

Tambahan tiga poin ini membuat perolehan Persela menjadi 17 poin dan untuk sementara bertengger di peringkat kedua.

Sementara, pelatih PS TNI Rudy Eka Priyambada mengakui bahwa malam ini timnya bermain tidak sesuai dengan yang diintruksikan.

(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Belgia di Fase Grup)

 

Ia juga begitu kecewa dengan performa pemain asing skuatnya. "Kami kecolongan dua gol Persela melaluo bola-bola krosing di babak pertama," keluhnya.

Rudy Eka juga mengakui insinden kecelakaan bus yang membawa rombongan tim saat menuju Stadion sedikit banyak mempengaruhi fokus para pemainnya.

"Meski tak membawa korban serius, insiden tersebut membuyarkan fokus para pemain," imbuhnya.