Petar Planic: Harusnya PSIS Raih Hasil Lebih Baik

By Suci Rahayu - Senin, 4 Juni 2018 | 13:04 WIB
Bek PSIS Semarang, Petar Planic, saat tampil melawan Arema FC pada laga pekan ke-11 Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Jumat (01/06/2018) malam. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

 Pemain belakang PSIS Semarang, Petar Planic, merasa timnya harusnya bisa meraih hasil lebih baik di klasemen sementara Liga 1 2018. Sebab, selama ini PSIS mampu menampilkan gaya bermain yang cukup apik.

Hingga pekan ke-12, PSIS Semarang masih berada di dasar klasemen Liga 1.

Hari Nur Yulianto dan kawan-kawan baru mendapatkan 11 poin, tertinggal satu poin dari Arema FC yang berada di posisi atas mereka di klasemen sementara.

(Baca Juga: Jelang Asian Games, Daniel Wenas Ajak Sesama Atlet untuk Saling Dukung)

“Saya pikir, kami harusnya berada di posisi yang lebih bagus karena gaya bermain yang kami usung,” buka Petar kepada BolaSport.com.

Menurut pemain asal Serbia tersebut, berada di dasar klasemen adalah situasi yang tidak diharapkan olehnya dan juga seluruh elemen di PSIS Semarang.

Tapi, Petar memastikan bahwa dirinya masih belum patah semengat bersama dengan PSIS Semarang.

“Tentu saja tidak menyenangkan harus melihat tim kita berada di dasar klasemen. Tapi, kami selalu punya sebuah kepercayaan. Kami percaya bahwa esok bisa lebih baik dan kami terus bermain sepak bola,” sambungnya.

(Baca Juga: Lewati Surakarata, Bonek Dijaga Ketat Polisi)

Optimisme Petar cukup tinggi jika melihat persaingan di klasemen yang cukup ketat. Sebab, jarak poin antara tim papan bawah dengan tim papan atas sejatinya tidak terlalu lebar.