Persija Vs PSM - Konsentrasi Penuh untuk 3 Poin

By Kautsar Restu Yuda - Jumat, 6 Juli 2018 | 08:56 WIB
Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts memberi intruksi pada para pemain. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

"Setiap laga itu berat dan tidak gampang‎. Maka dibutuhkan konsentrasi penuh agar bisa meraih hasil positif," ujarnya.

PSM saat ini masih memuncaki klasemen sementara dengan 24 poin. Selisih 4 poin dari Persija.

(Baca Juga: Tersingkir dari Piala Dunia 2018, Hanya Satu Pemain yang Pulang Naik Pesawat Timnas Argentina)


Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts, berbicara dengan kapten tim, Zulkifli Syukur, saat melawan PSMS Medan pada laga perdana penyisihan Grup A Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Selasa (16/1/2018) malam.(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Maka jika ingin mempertahankan puncak klasemen, tim harus memenangkan pertandingan.

Jelang laga lawan tuan rumah Persija Jakarta, tim PSM Makassar menjalani latihan persiapan terakhir mereka di Stadion Sultan Agung Bantul, Yogyakarta.

Disitu pelatih Robert Rene Alberts mencoba mencari komposisi pemain terbaik untuk diturunkan sebagai starter.

Meski Macan Kemayoran baru saja menjalani jadwal padat laga tunda, namun ia yakin faktor stamina tak mempengaruhi permainan Ismed Sofyan dan kawan-kawan.

"Justru mereka kian solid karena sudah mendapatkan ritme pertandingan melalui jadwal tunda itu. Sedangkan kita punya waktu jeda panjang setelah libur sementara kompetisi,"ujar Robert, Kamis (5/7/2018).

Hal ini tentu bisa mempengaruhi konsistensi permainan tim.