Mantan Pelatih Persebaya Surabaya Prediksi Arema FC Tak Bakal Degradasi

By Irfa Ulwan - Jumat, 6 Juli 2018 | 18:21 WIB
Pendukung Arema FC, Aremania, memberi dukungan kepada tim kesayangan mereka saat Arema FC melawan Persela Lamongan pada laga kedua Piala Presiden 2018 Grup E di Stadion Gajayana Malang, Jawa Timur, Sabtu (20/01/2018) malam. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Arema FC belum dapat berbicara banyak hingga pekan ke-13 Liga 1 2018.

Memasuki pekan ke-14, Arema FC tertahan di posisi ke-16 tangga klasemen sementara Liga 1 2018 dengan perolehan 15 poin.

Bahkan, beberapa kali Singo Edan sempat terdampar di dasar klasemen.

Kondisi ini membuat pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso kebingungan.

Pelatih yang juga sempat menukangi Arema ini menilai, situasi dan kondisi dari Arema FC benar-benar di luar dugaan seluruh pencinta sepak bola Tanah Air, termasuk dirinya.

(Baca Juga: Arema FC Tanpa Striker Andalan Saat Jamu Persela)

“Bagi saya, Arema FC sangat tidak layak berada di papan bawah,” kata Aji Santoso, dilansir BolaSport.com dari Surya Malang.

Menurutnya, saat ini tim yang bakal menjadi lawan dari Laskar Joko Tingkir, Sabtu (7/7/2018) esok, memiliki skuat yang memadai untuk bersaing di Liga 1.

Bahkan, pria 48 tahun itu menakar, dengan skuat macam begitu Singo Edan laik untuk bertengger di papan atas.