Madura United Akhirnya Rekrut Satu Bek Anggota Timnas U-19 Indonesia

By Suci Rahayu - Senin, 16 Juli 2018 | 15:22 WIB
Bek timnas U-19 Indonesia, Julyano Pratama Nono, saat tampil melawan timnas U-19 Filipina pada laga Grup A Piala AFF U-19 2018 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (05/07/2018) malam. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Madura United terus menambah amunisi untuk melakoni putaran kedua Liga 1 musim 2018. Terbaru, klub dengan julukan Laskar Sape Kerap mengklaim telah sepakat dengan salah satu pemain belakang timnas Indonesia U-19 Indonesia pada Piala AFF U-19 2018.

Manajer Madura United, Haruna Soemitro menyebut pemain timnas U-19 Indonesia yang akan direkrut berposisi sebagai bek tengah.

Hanya saja, Haruna belum bersedia membocorkan identitas pemain yang akan direkrut tersebut.

(Baca Juga: Dapat Tantangan dari Mantan Rival, Manny Pacquiao Belum Beri Jawaban)

“Pasti ada pemain timnas U-19 yang kami datangkan. Kami sudah deal dengan satu pemain untuk posisi stopper dari timnas U-19,” kata Haruna kepada Bolasport.com.

Dari daftar pemain timnas U-19 yang berlaga pada Piala AFF U-19 2018, ada empat pemain yang berposisi sebagai bek tengah.

(Baca juga: Calon Pesepak Bola Pertama Singapura di Premier League Terkena Sandungan Keikutsertaan Wajib Militer)

Para pemain tersebut yakni Nurhidayat Haris, Kadek Raditya, Julyano Partama, dan M. Firly.

(Baca juga: Gelandang asal Singapura yang Baru 17 Tahun Dapat Kontrak Pro Klub Promosi Liga Inggris)