Persipura Vs PSIS - Kedua Tim Berbagi Poin di Jayapura

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 18 Juli 2018 | 15:29 WIB
Logo Liga 1 2018 ( SUPERBALL.ID/ NDARU GUNTUR )

Persipura Jayapura harus berbagi poin saat menjamu PSIS Semarang dalam laga ke-16 Liga 1 2018. Bermain di Stadion Mandala, Jayapura, Rabu (18/7/2018), kedua tim mengakhiri pertandingan dengan skor imbang 0-0.

Persipura hampir saja mencetak gol ke gawang PSIS ketika pertandingan memasuki menit kedelapan.

Umpan M Tahir menuju ke Boaz Solossa, namun sepakannya di dalam kotak penalti PSIS masih bisa diantisipasi kiper Jandia Eka Putra.

(Baca Juga: Persija Takluk dari Bali United, Tagar Teco Out Berkumandang)

PSIS mencoba membalas lewat tendangan keras Komarudin pada menit ke-30, namun sepekannya masih melambung tinggi di atas gawang Persipura.

Persipura terus mencoba melancarkan serangan demi bisa mendapatkan gol pertamanya ke gawang PSIS.

Peluang pun didapatkan lewat tendangan bebas M Tahir pada menit ke-32.

Sayangnya tendangan Tahir masih meninggi di atas gawang PSIS.

(Baca Juga: Gabung Singo Edan, Makan Konate Senggol Rivalitas Arema dan Persib)

Beberapa peluang emas dari Persipura masih belum mengubah kedudukan sampai akhir babak pertama.

Persipura mendominasi jalannya pertandingan pada awal-awal babak kedua untuk mencetak gol pertama dalam laga tersebut.

PSIS juga masih menerapkan taktik bertahan demi mematahkan serangan Persipura.

Tak banyak peluang berbahaya yang didapatkan Persipura ke pertahanan PSIS sampai menit ke-65.


Para pemain Persipura saat melakoni laga kontra tuan rumah Persebaya pada lanjutan Liga 1 2018 di Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, 29 Mei 2018. ( TB KUMARA/BOLASPORT.COM )

Sementara PSIS masih mengandalkan kecepatan Komarudin untuk memasuki pertahanan Persipura melalui serangan balik.

Persipura coba memasukan para pemain muda seperti Friska Womsiwor dan Ronaldo Wanma untuk menggantikan Marcel Sacramento serta Hilton Moreira.

Tidak banyak perubahan serangan yang dilakukan Persipura untuk mencetak gol ke gawang PSIS.

Hanya peluang dari Friska Womsiwor pada menit ke-90, tetapi sepakannya masih bisa ditangkap kiper PSIS, Jandia Eka.

(Baca Juga: Terbukti Ampuh, Ini Salah Satu Cara Jitu Redam Kegesitan Riko Simanjuntak)

Sampai akhir babak kedua selesai, Persipura dan PSIS masih belum mencetak gol.

Kedua tim harus berbagi poin dengan hasil imbang 0-0 dalam laga tersebut.

Hasil imbang itu tentu membuat Persipura memiliki 23 poin dari 16 pertandingan dan duduk di peringkat ketujuh.

Sementara PSIS masih terdampar di posisi ke-17 dengan baru mengemas 16 poin dari 16 pertandingan.

Susunan Pemain Persipura Vs PSIS

Persipura: Dede Sulaiman; Boas Artuturi, Ricardo Salampessy, Yohanis Tjoe, Yustinus Pae; M Tahir, Ian Louis Kabes, Imanuel Wanggai; Hilton Moreira, Boaz Solossa, Marcel Sacramento

Pelatih: Tony Ho

PSIS: Jandia Eka Putra; Frendy Saputra, Haudi Abdillah, Petar Planic, Safrudin Tahar; Bayu Nugroho, Ibrahim Conteh, M Yunus; Aldaeir Makatindu, Hari Nur Yulianto, Komarudin

Pelatih: Vicenzo Annese