Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pulang Kampung, Penyerang PSM Makassar Ini Tak Sempat Kunjungi Keluarga Lantaran Fokus Kalahkan PSMS Medan

By Irfa Ulwan - Senin, 23 Juli 2018 | 15:37 WIB
Striker PSM Makassar, Ferdinand Sinaga, saat tampil melawan Arema FC padada laga pekan kedelapan Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (13/05/2018) sore. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Laga terkahir pekan ke-17 Liga 1 2018 bakal menyajikan partai klasik antara PSMS Medan melawan PSM Makassar di Stadion Teladan, Medan, Senin (23/7/2018) malam nanti.

Laga itu tampaknya bakal jadi laga yang emosional bagi penyerang PSM Makassar, Ferdinand Sinaga.

Pasalnya, sebagai putra Batak Toba--suku asli Sumatera Utara--Ferdinand akan menghadapi kesebelasan yang selama ini menjadi representasi Sumatera Utara secara keseluruhan, PSMS Medan.

Meski tak lahir di Tanah Batak, tetapi Sumatera Utara tetaplah tanah leluhurnya.

(Baca juga: PSM Makassar Vs PSMS Medan - Pemain Berdarah Batak Ini Punya Tips Agar Ayam Kinantan Segera Keluar dari Zona Degradasi)

"Ya memang keluarga banyak di Medan," kata Ferdinand, kutip BolaSport.com dari Tribun Medan.

Kendatipun begitu, pemain yang lahir di Bengkulu itu bakal tetap mencurahkan kemampuan terbaiknya untuk Juku Eja, julukan PSM.

"Saya pemain profesional, jadi harus mengabaikan perasaan. harus optimis menang karena ini menjadi tujuan utama kami," ujarnya, menambahkan.

Kendatipun laga tandang ini dapat dibilang sebagai ajang 'pulang kampung' bagi mantan pemain Persib Bandung itu, tetapi ia mengatakan tak ingin mengunjungi sanak-familinya.

(Baca juga: Dua Bek Indonesia Saling Berhadapan di Liga Thailand 2, Pemenangnya Klub yang Dibela Mantan Pemain Persib)

"Saya ke Medan tidak sempat kemana-mana. Hanya fokus latihan. Karena saya datang bukan untuk liburan," tuturnya.

Tentunya, laga malam nanti akan sangat menarik untuk disaksikan.

Selain diprediksi bakal berjalan dengan seru lantaran gengsi kedua tim eks Kompetisi Perserikatan ini, kehadiran 'anak Batak' di kubu lawan tentu akan memunculkan cerita tersendiri bagi pencinta Ayam Kinantan di sepanjang pertandingan nanti.

(Baca juga: Dituntut Mundur, Presiden Sriwijaya FC Menantang Balik Penuntunya)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P