Tim Mereka Meraih Hasil Kurang Maksimal, Aksi Tiga Kiper Klub Liga 1 Ini Justru Memukau

By Irfa Ulwan - Selasa, 7 Agustus 2018 | 19:41 WIB
Dua kiper asing di Liga 1 2018, Yoo Jae-hoon (Mitra Kukar) dan Srdan Ostojic (Arema FC) saling berjabat tangan pada laga pekan ke-18 Liga 1 2018 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Jumat (27/7/2018) (ISTIMEWA)

Laga pekan ke-19 Liga 1 2018 yang berjumlah sembilan telah rampung digelar. Dari ke-18 kontestan, tiga kiper ini mencuat ke permukaan berkat aksi mereka di bawah mistar gawang.

Ketiga penjaga gawang itu adalah Yoo Jae-hoon (Mitra Kukar), Dwi Kuswanto (Persela Lamongan), dan Hilman Syah (PSM Makassar).

Namun yang memunculkan kenyataan itu unik, klub dari ketiga kiper itu tidak mendapatkan hasil maksimal pada pertandingan pekan ke-19 Liga 1 2018.

(Baca juga: Lawan Ketiga Timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018, Sukses Sikat Juara Piala Asia U-23)

Kendati demikian, situasi tersebut tak menjadikan ketiganya menjadi pesakitan.

Sebaliknya, aksi mereka pada pertandingan itu malah terpilih menjadi penyelamatan terbaik laga pekan kemarin.

(Baca juga: Jadwal Lengkap Pekan ke-20 Liga 1 2018 - Dibuka di Serui, Ditutup di Magelang)

Mitra Kukar dikalahkan Borneo FC dalam partai tandang di Stadion Batakan, Balikpapan pada Senin (6/8/2018).

Tiga gol sukses disarangkan pemain-pemain Pesut Etam, julukan Borneo FC, ke gawang yang dijaga Jae-hoon.


Kiper Mitra Kukar, Yoo Jae-hoon, mengamankan bola dari striker Arema FC, Thiago Furtuoso, dalam duel pekan pertama Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (24/3/2018)(SUCI RAHAYU / BOLASPORT.COM)

Sementara itu, rekan-rekan Jae-hoon hanya mampu membalas dua kali.

Mitra Kukar kalah 2-3 dari tim tuan rumah.

(Baca juga: Didanai Duit asal China, Klub Liga Inggris Ini Bisa Meninggalkan Stadion yang Mereka Tempati Sejak 1889)

Sepakan keras mendatar yang dilakukan penyerang Borneo FC, Matias Conti, sukses dimentahkan kiper asal Korea Selatan tersebut menggunakan kakinya.

(Baca juga: Tengah Diterpa Isu Tak Sedap, Mario Gomez Ungkap Sesuatu Terkait Kelanjutan Persib pada Liga 1 2018)

Pada pertandingan lain, Dwi Kuswanto yang menjaga gawang Persela harus memungut bola dari dalam gawangnya sebanyak tiga kali.

Sang lawan, Persebaya Surabaya berhasil meraih kemenangan pada pertandingan yang digelar di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (5/8/2018).

Pada sebuah situasi sepak pojok, Misbakus Solihin mengirimkan umpan yang mampu ditanduk Robertino Pugliara dengan sempurna.

Namun, kesigapan Dwi dalam mengantisipasi bola berhasil mencuatkan namanya dan terpilih menjadi nominasi penyelamatan terbaik pekan ke-19 oleh Liga 1.

(Baca juga: Barisan Pemain Depan Lengkap, Widodo C Putro Leluasa Bongkar Pasang Ujung Tombak)

Nama terakhir adalah Hilman Syah.

Kiper pelapis PSM Makassar itu masuk menggantikan peran Imam Arif Fadillah yang diusir wasit seusai melanggar penyerang Perseru Serui, Silvio Escobar di kotak terlarang.

(Baca juga: Eks Winger FC Barcelona yang Pensiun pada Usia 34 Tahun Resmi Melatih Timnas Tanzania)

Pertandingan kedua tim yang berakhir imbang dengan skor 2-2 itu digelar di markas Juku Eja, Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (5/8/2018).

Situasi di balik aksi gemilang Hilman serupa dengan penyelamatan yang dilalukan Dwi Kuswanto.

(Baca juga: Lawan Ketiga Timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018, Sukses Sikat Juara Piala Asia U-23)

Pemain Perseru mengirimkan umpan dari titik di sudut lapangan, rekannya sukses menanduk bola tersebut.

Namun, bola yang datang secara tiba-tiba itu mampu digagalkan berkat reflek baik Hilman.

(Baca juga: PSIS Semarang Optimistis Geliat di Bursa Transfer Akan Berbuah Manis)